Detail Article
You are What You Eat: Mitos dan Fakta Bakteri Baik Saluran Cerna
dr. Dita Arccinirmala
Nov 25
Share this article
4099cda2897b362b0c20749d3d40b32d.jpg
Updated 26/Nov/2020 .

Pada 25 November 2020, PT Kalbe Farma Tbk. (Kalbe) menyelenggarakan webinar kepada rekan-rekan media bertema “Mitos dan Fakta Bakteri Baik Saluran Cerna” dengan narasumber dr. Frieda Handayani, SpA(K), dan dr. Molly Dumakuri Oktarina ,SpA(K). Edukasi kesehatan ini bertujuan mengetahui bakteri baik saluran cerna mampu mendukung tumbuh kembang anak dan apa saja manfaat bakteri baik dalam perkembangan sistem imunitas anak.


Pada kesempatan pertama, dr. Frieda Handayani, SpA(K) membawakan topik “Peran Probiotik dalam Menjaga Kesehatan Saluran Cerna Anak“. “Asupan probiotik di awal kehidupan bayi didapatkan dari ASI karena mampu membantu mengoptimalkan kesehatan saluran cerna, meningkatkan daya tahan tubuh serta menunjang tumbuh kembang anak dan kecerdasan dan perilaku anak,” ujar dr. Frieda Handayani, SpA(K). Probiotik adalah bakteri (mikroorganisme) hidup yang bila dikonsumsi dalam jumlah yang adekuat akan memberikan manfaat kesehatan bagi host/ pejamu. Dikenal pula istilah Gut-Brain Axis, di mana peran nutrisi dan mikrobiota baik dalam saluran cerna bersimbiosis mendukung daya tahan tubuh, kecerdasan, dan perilaku anak.


Topik kedua dibawakan oleh dr. Molly Dumakuri Oktarina, SpA(K) “Perkembangan Sistem Imun: Peran Mikrobiota Usus”. Seribu hari pertama kehidupan (HPK) merupakan periode emas seorang anak yang akan memberikan efek jangka panjang di kehidupan mendatangnya. Pada periode ini terjadi percepatan pertumbuhan dan perkembangan sel tubuh, sel otak, dan sel kekebalan tubuh (imun). “Berbagai faktor dapat mempengaruhi perkembangan sistem imun pada bayi/anak, di antaranya mikrobiota usus (saluran cerna). Sekitar 70 – 80% sel imun terdapat di dalam usus sehingga mikrobiota saluran cerna berperan dalam perkembangan sistem imun alami dan didapat. Mikrobiota yang berperan adalah mikrobiota komensal (baik), bukan mikrobiota patogen (jahat),” ujar dr. Molly. Nutrisi baik dan menjaga kesehatan pada ibu hamil, melahirkan secara per-vaginam, ASI eksklusif, membatasi antibiotik, nutrisi yang baik adalah upaya yang bisa dilakukan untuk mengoptimalkan mikrobiota komensal usus.


Sebagai penutup Bpk. apt. Eric Antonius selaku Product Manager Kalbe Farma menjelaskan mengenai produk Liprolac Baby. Liprolac Baby yang tersedia dalam bentuk drops/ tetes mengandung probiotik Bifidobacterium animalis subsp. lactis (BB-12®), untuk mengoptimalkan kesehatan saluran cerna dan mendukung tumbuh kembang anak. 


Share this article
Related Articles